Karutan Surakarta Hadiri Pisah Sambut Dandim 0735/Surakarta, Perkuat Sinergi Pemasyarakatan dan TNI

    Karutan Surakarta Hadiri Pisah Sambut Dandim 0735/Surakarta, Perkuat Sinergi Pemasyarakatan dan TNI
    Dok : Humas Rutan Surakarta

    Surakarta - Rutan Kelas I Surakarta turut menghadiri acara pisah sambut Komandan Kodim 0735/Surakarta yang digelar di Ballroom Hotel Sunan, Kota Surakarta. Kegiatan berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan, dengan kehadiran Wakil Wali Kota Surakarta beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Surakarta, Jumat (21/11).

    Acara diawali dengan penayangan selayang pandang perjalanan Dandim lama, Letnan Kolonel Inf Fictor J. Situmorang dan profil Dandim baru, Letnan Kolonel Inf Arief Handoko Usman; dilanjutkan ucapan kesan dan pesan dari Forkopimda maupun para stakeholder terkait. Suasana semakin khidmat ketika Wakil Wali Kota Surakarta, Astrid Widayani menyampaikan sambutan, mengapresiasi dedikasi kepemimpinan terdahulu sekaligus memberikan selamat datang kepada pejabat yang baru.

    Sebagai bentuk dukungan dan partisipasi, Rutan Surakarta turut meramaikan sesi hiburan dengan menampilkan wayang dadakan serta tari srepeg yang dibawakan oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Penampilan tersebut menjadi daya tarik tersendiri dan mendapat apresiasi para tamu undangan.

    Karutan Surakarta menyampaikan bahwa kehadiran dan kontribusi Rutan dalam kegiatan tersebut merupakan wujud sinergi lintas instansi. “Pisah sambut ini bukan hanya seremonial, tetapi momentum memperkuat kolaborasi antara Pemasyarakatan dan TNI. Melalui seni dan budaya, termasuk penampilan WBP, kami ingin menunjukkan bahwa pembinaan di Rutan berjalan humanis, produktif, dan bermanfaat bagi masyarakat, ” ujarnya.

    Ia juga berharap kerja sama yang telah terjalin dengan Kodim 0735/Surakarta dapat semakin solid ke depan. “Kami siap berkolaborasi dalam berbagai program pembinaan, keamanan, dan sosial kemasyarakatan demi mendukung kondusivitas Kota Surakarta, ” tambahnya.

    rutan surakarta rutan surakarta kodim 0735 surakarta sertijab
    Kevin Guntur

    Kevin Guntur

    Artikel Sebelumnya

    Dua CPNS Rutan Surakarta Rampungkan Pendidikan...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Kelas I Surakarta Tampilkan Hasil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Penguatan Mental Petugas, Rutan Surakarta Hadir Langsung dalam Pembukaan Pembinaan Mental di Nusakambangan
    Rutan Surakarta Dukung Ketahanan Pangan, Hadiri Panen Raya Udang di Nusakambangan
    Kodaeral X TNI AL Bentuk X Point UMKM Sebagai Wadah Strategis Pemberdayaan  Ekonomi Masyarakat
    Langkah Edukatif Peserta Magang : Penyuluhan HIV/AIDS untuk Warga Binaan Rutan Surakarta*
    *Mengikuti Zoom Panen Raya Serentak, Rutan Surakarta Turut Mendukung Program Ketahanan Pangan*
    BPJS Kesehatan Hadirkan Layanan Keliling di Rutan Surakarta, Permudah Akses Administrasi JKN
    Rutan Surakarta Ikuti Zoom Tindak Lanjut Arahan Dirjenpas, Perkuat Kesiapan Transisi KUHP dan KUHAP
    Perkuat Komitmen dan Integritas, Jajaran Rutan Kelas I Surakarta Deklarasi Janji Kinerja Tahun 2026
    Rutan Surakarta Perkuat Komitmen P4GN, Gelar Tes Urine Petugas dan Warga Binaan Narkotika
    Apel Awal Tahun, Kepala Rutan Surakarta Berikan Penghargaan Ruskaswadharma dan Pegawai Terpeduli
    Peradi Indonesia dan GKJ Dagen Palur Hadir dalam Ibadah Natal di rutan surakarta, Teguhkan Pesan “Allah Hadir untuk Menyelamatkan Keluarga”
    Karutan Surakarta Hadir Dalam Upacara HAB ke-80 Kementerian Agama RI, Perkuat Sinergi Lintas Instansi
    Penyuluhan Hukum Digelar di Rutan Surakarta, Warga Binaan Diberi Pemahaman Hak Tahanan dan Akses Bantuan Hukum
    Perkuat Sinergi Pengamanan, Dandim 0735/Surakarta Kunjungi Rutan Kelas I Surakarta
    Awali Tahun 2026 dengan Penguatan Keamanan, Rutan Surakarta Gelar Razia Blok Hunian
    Semangat Pahlawan Menyala di Balik Tembok Rutan: Upacara Hari Pahlawan ke-66 di Rutan Surakarta Berlangsung Khidmat
    Rutan Kelas I Surakarta Teken Kontrak Anggaran Belanja Tambahan Pembangunan di Karanganyar
    WBP Wanita Rutan Surakarta Tampilkan Tari Srepeg Sambut Komandan Kodim 0735/Surakarta yang Baru
    Rutan Surakarta Jalin Kerja Sama dengan UMS dalam Program Pengabdian Masyarakat
    Laksanakan Pemantauan dan Pengawasan Nataru, Kepala BPSDM Kemenimipas Tinjau Langsung Layanan dan Pembinaan di Rutan Surakarta

    Ikuti Kami